Iklan
Tetap Ikuti Kebijakan Pusat, Wagub Jabar Yakin Alasan Penundaan Pilkada Ilmiah
Pemerintah Provinsi Jawa Barat akan mengikuti kebijakan pemerintah pusat terkait pelaksanaan Pilkada 2020. Meski demikian, Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum meyakini dorongan tersebut berdasarkan alasan-alasan ilmiah.
BANDUNG, KOMPAS — Pemerintah Provinsi Jawa Barat akan mengikuti kebijakan pemerintah pusat di tengah desakan penundaan pilkada di masa pandemi Covid-19. Meski demikian, Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum meyakini dorongan tersebut berdasarkan alasan-alasan ilmiah.
Uu mengaku sudah mengetahui adanya dorongan sejumlah pihak untuk menunda Pilkada 2020. Dia meyakini dorongan tersebut berdasarkan alasan-alasan ilmiah.