Sebagian Wilayah di Karawang Mulai Dilanda Kekeringan
Tiga kecamatan di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, mulai kekeringan dan kekurangan air bersih. Bantuan air bersih pun disalurkan ke desa terdampak. Musim hujan diprediksi terjadi di wilayah ini pada awal Desember 2020.
KARAWANG, KOMPAS β Tiga kecamatan di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, mulai dilanda kekeringan dan kekurangan air bersih. Musim hujan diprediksi baru akan terjadi di wilayah ini pada awal Desember 2020.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Karawang Yasin Nasrudin, Rabu (2/9/2020), mengatakan, tiga kecamatan itu adalah Kecamatan Tegalwaru, Pangkalan, dan Kecamatan Ciampel. Pada akhir Agustus hingga saat ini, bantuan air bersih telah dikirimkan ke Desa Parungmulya, Kecamatan Ciampel, sebanyak empat kali. Volumenya, satu tangki air bersih sekitar 5.000 liter.