Pekerja Konservasi TWNC Terpapar Covid-19, Empat Desa Sekitar Dipantau
Pekerja di kawasan Tambling Wildlife Nature Conservation, Lampung, terpapar Covid-19. Pemerintah berupaya mengantisipasi penyebaran virus SARS-CoV-2 itu ke empat desa terpencil di sekitar kawasan konservasi tersebut.
BANDAR LAMPUNG, KOMPAS β Pekerja di kawasan Tambling Wildlife Nature Conservation di Lampung terpapar Covid-19. Pemerintah berupaya mengantisipasi penyebaran virus SARS-CoV-2 itu ke empat desa terpencil di sekitar kawasan konservasi tersebut.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pesisir Barat Tedi Zadmiko mengatakan, dari hasil tes usap, terdapat 38 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Tambling Wildlife Nature Conservation (TWNC). Selain karyawan, virus SARS-CoV-2 juga sudah menyebar ke istri dan anak karyawan yang merupakan warga Desa Way Haru, Kecamatan Bangkunat, Pesisir Barat.