Pemprov Jabar Perpanjang PSBB Proporsional di Bodebek
PSBB proporsional di Bodebek diperpanjang. Selain itu, masa adaptasi kebiasaan baru di 22 kota/kabupaten di Jabar diperpanjang.
BANDUNG, KOMPAS β Pembatasan sosial berskala besar atau PSBB proporsional di kawasan Bogor-Depok-Bekasi, Jawa Barat, diperpanjang hingga 16 Agustus 2020. Hal ini mengikuti status PSBB transisi di DKI Jakarta yang bakal berjalan hingga 13 Agustus 2020.
PSBB proporsional ini dilaksanakan mulai Sabtu (1/8/2020) dengan penyesuaian level kewaspadaan di daerah masing-masing. Apalagi, lima kabupaten dan kota di Bogor-Depok-Bekasi (Bodebek) itu masih memiliki kasus aktif Covid-19 yang tinggi. Hingga Sabtu pukul 17.00, Kota Bekasi memiliki kasus positif aktif terbanyak di Jabar hingga 560 pasien, Kota Depok (449), Kabupaten Bogor (291), Kabupaten Bekasi (121), dan Kota Bogor (60 pasien).