Gubernur Sulut Janji Tingkatkan Kapasitas Tes PCR Lima Kali Lipat dalam Dua Minggu
Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey menjanjikan peningkatan kapasitas laboratorium untuk pemeriksaan sampel usap Covid-19 dari 450 menjadi 2.000 sampel sehari. Tanpa itu, antrean pemeriksaan masih rentan terjadi.
MANADO, KOMPAS β Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey menjanjikan peningkatan kapasitas laboratorium untuk pemeriksaan sampel usap Covid-19 dari 450 menjadi 2.000 sampel sehari. Rencana ini akan direalisasikan dua pekan lagi dengan pembangunan laboratorium baru serta bantuan mobil tes reaksi rantai polimerase atau PCR.
Hingga Jumat (24/7/2020) siang, Sulawesi Utara mencatat 2.118 kasus positif Covid-19 setelah bertambah 44 kasus sejak sehari sebelumnya. Sebanyak 1.022 kasus masih aktif, 977 orang sudah sembuh, dan 119 kasus berujung pada kematian.