logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊKasus Melonjak, Angka...
Iklan

Kasus Melonjak, Angka Reproduksi Covid-19 Jawa Barat Naik

Kasus Covid-19 di Jawa Barat melonjak dalam dua pekan terakhir. Angka penularan atau reproduksi virus korona baru di provinsi itu naik menjadi 1,73. Padahal, angka reproduksi sebelumnya sudah di bawah 1.

Oleh
TATANG MULYANA SINAGA
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/8e5c2otF2Kr5H6g-DdXEEaudzY0=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F07%2Fc65700a8-c12d-4e32-8543-3e53a2be0e0d_jpg.jpg
KOMPAS/RONY ARIYANTO NUGROHO

Tes usap gratis digelar bagi penumpang yang turun di Stasiun Bogor, Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa (7/7/2020). Kasus baru Covid-19 di Jabar melonjak dalam dua pekan terakhir dengan penambahan 1.988 kasus.

BANDUNG, KOMPAS – Penambahan kasus baru Covid-19 di Jawa Barat melonjak dalam dua pekan terakhir. Imbasnya, angka penularan atau reproduksi virus korona baru di provinsi itu naik menjadi 1,73. Padahal, angka reproduksi sebelumnya sudah di bawah 1.

Berdasarkan data Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Jabar (Pikobar), penambahan kasus positif pada 6 Juli – 12 Juli 2020 berjumlah 1.503 orang. Sementara penambahan kasus positif pada 29 Juni – 5 Juli berjumlah 485 orang.

Editor:
aufrida wismi
Bagikan