logo Kompas.id
โ€บ
Nusantaraโ€บHutan Kian Menyusut Picu...
Iklan

Hutan Kian Menyusut Picu Banjir di Lamandau

Banjir melanda Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah. Deforestasi diduga menjadi faktor penyebabnya.

Oleh
DIONISIUS REYNALDO TRIWIBOWO
ยท 1 menit baca

PALANGKARAYA, KOMPAS โ€” Banjir merendam 32 desa di lima kecamatan di Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah. Sebanyak 722 keluarga terdampak. Banjir yang baru dialami warga selama dua tahun belakangan itu diduga karena hilangnya hutan yang menjadi benteng alam.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lamandau Edison Dewel menjelaskan, banjir melanda di lima kecamatan, yakni Kecamatan Lamandau, Belantikan Raya, Bulik Timur, Delang, dan Batang Kawa. Tinggi muka air beragam dengan ketinggian maksimal mencapai 5 meter.

โ€Tahun 2019 pernah banjir tapi tak separah ini. Sebelumnya belum pernah ada banjir di kabupaten ini sebesar apapun curah hujannya,โ€ kata Edison saat dihubungi dari Palangkaraya, Minggu (12/7/2020).

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan