logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊKasus Positif Melonjak, Wali...
Iklan

Kasus Positif Melonjak, Wali Kota Cirebon Siap Terapkan PSBB Lagi

Kasus positif Covid-19 di Kota Cirebon, Jawa Barat, melonjak seiring pelonggaran pembatasan sosial berskala besar. Pemerintah Kota Cirebon pun berencana menerapkan kembali PSBB untuk menekan laju virus korona baru.

Oleh
ABDULLAH FIKRI ASHRI
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/BAMHFX99RqAprneWkgzK6OHfTho=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F06%2Fce9b4199-aeca-42fc-8c9e-edc645bd10bb_jpg.jpg
KOMPAS/ABDULLAH FIKRI ASHRI

Petugas melayani pengunjung di Grage Mall Cirebon, Kota Cirebon, Jawa Barat, Rabu (3/6/2020). Protokol kesehatan, seperti menyediakan tempat cuci tangan, cairan antiseptik, dan menjaga jarak, diterapkan di pusat perbelanjaan tersebut.

CIREBON, KOMPAS β€” Kasus positif Covid-19 di Kota Cirebon, Jawa Barat, melonjak seiring pelonggaran pembatasan sosial berskala besar. Pemerintah Kota Cirebon pun berencana menerapkan kembali PSBB untuk menekan laju virus korona baru penyebab Covid-19.

Dalam dua hari terakhir tercatat sembilan kasus positif baru di kota seluas 37 kilometer persegi tersebut. Hingga Jumat (3/7/2020), kasus positif Covid-19 di Cirebon mencapai 25 orang. Dua di antaranya meninggal. Sebanyak 14 kasus tersebar di Kecamatan Kejaksan, daerah pusat pemerintahan dan perdagangan di Cirebon.

Editor:
gesitariyanto
Bagikan