Iklan
Empat Perjalanan Kereta Api di Daop IX Jember Kembali Dibuka
PT Kereta Api Daerah Operasional IX Jember kembali membuka layanan perjalanan kereta untuk empat rute. Pembukaan ini pertama dilakukan setelah pembatalan keberangkatan dalam tiga tahap sejak 1 April.
BANYUWANGI, KOMPAS β PT Kereta Api Daerah Operasional IX Jember, di Jawa Timur, kembali membuka layanan perjalanan kereta untuk empat rute setelah dihentikan sejak 1 April. Kendati demikian, layanan transportasi tersebut diluncurkan mengacu pada protokol kesehatan terkait Covid-19.
Keempat kereta yang kembali beroperasi ialah KA Ranggajati jurusan Jember-Cirebon pergi-pulang (PP), KA Sritanjung jurusan Ketapang-Lempuyangan PP, KA Tawang Alung jurusan Ketapang-Malang Kota Lama PP, dan KA Probowangi Ketapang-Surabaya Gubeng PP.