Kualitas Bantuan Makanan Siap Santap Perlu Dijamin
Bantuan makanan siap santap bagi warga terdampak pada masa pandemi Covid-19 harus memperhatikan komposisi gizi menu. Selain itu, perlu dibangun jejaring antarkelompok pemberi bantuan agar distribusi dapat merata.
YOGYAKARTA, KOMPAS β Bantuan makanan siap santap sebagai salah satu bentuk solidaritas sosial pada masa pandemi Covid-19 mesti tetap disertai jaminan kelayakan dan standar gizi. Selain itu, perlu dibentuk jejaring antarkelompok pemberi bantuan agar makanan siap santap terdistribusi merata.
Pemberian bantuan makanan siap santap tersebut muncul seiring kondisi pandemi yang berdampak secara ekonomi, terutama bagi kalangan warga kecil. Solidaritas Pangan Jogja merupakan salah satu gerakan relawan yang coba memberikan bantuan kepada masyarakat terdampak Covid-19 dengan pemberian makanan siap santap.