Polisi Bongkar Pengoplosan Gula di Cilacap
Tingginya harga gula pasir di pasaran belakangan dimanfaatkan sejumlah oknum. Aparat Polres Cilacap, Jateng, mengungkap pengoplosan gula pasir dengan gula rafinasi khusus industri. Keuntungannya Rp 300 per kilogram.
CILACAP, KOMPAS — Mahalnya harga gula pasir di pasaran mesti diwaspadai karena berpotensi dimanfaatkan sejumlah oknum dengan modus pengoplosan gula. Di Cilacap, Jawa Tengah, misalnya, polisi membekuk SW (34) yang mencampur gula kristal dengan gula rafinasi khusus industri untuk dijual ke pasaran.
Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor (Polres) Cilacap menyita barang bukti gula oplosan sebanyak 4 ton. ”Tersangka mencampur gula kristal putih dengan gula kristal rafinasi,” kata Kepala Polres Cilacap Ajun Komisaris Besar Dery Agung Wijaya di Cilacap, Rabu (18/3/2020).