Kalsel Tetapkan Status Siaga Darurat Covid-19
Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan menetapkan status siaga darurat Covid-19 meskipun kasus positif Covid-19 yang disebabkan virus SARS-CoV-2 atau virus korona baru di Kalimantan Selatan masih nihil.
BANJARMASIN, KOMPAS โ Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan menetapkan status siaga darurat Covid-19 meskipun kasus positif Covid-19 yang disebabkan virus SARS-CoV-2 di Kalimantan Selatan masih nihil. Langkah itu diambil untuk mencegah dan mengendalikan penyebaran Covid-19.
โDengan penetapan status itu, semua masyarakat Kalimantan Selatan harus tetap waspada,โ kata Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel Abdul Haris Makkie selaku Ketua Gugus Tugas Pencegahan, Pengendalian, dan Penanganan Covid-19 Provinsi Kalsel di Banjarmasin, Selasa (17/3/2020).