Teliti Strategi Komunikasi Politik Persuasif, Menteri Kelautan dan Perikanan Raih Gelar Doktor dari Unpad
Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo meraih gelar doktor ilmu komunikasi dari Universitas Padjadjaran. Ia meneliti tentang strategi komunikasi politik persuasif dalam pemilihan calon anggota legislatif 2014-2019.
BANDUNG, KOMPAS β Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo meraih gelar doktor ilmu komunikasi dari Universitas Padjadjaran di Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (11/3/2020). Edhy meneliti strategi komunikasi politik persuasif dalam pemilihan calon anggota legislatif 2014-2019 di daerah pemilihan I Sumatera Selatan.
Sebelum diangkat menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy merupakan anggota Dewan Perwakilan Rakyat dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) periode 2009-2014, 2014-2019, dan 2019-2024 (1-22 Oktober 2019). Saat ini, ia juga menjabat Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra.