Iklan
Terjerat Pukat, Hiu Paus Terdampar di Pesisir Sumbar
Seekor hiu paus terperangkap pukat nelayan dan mati terdampar di Pantai Taluak Batuang, Pesisir Selatan, Sumatera Barat. Satwa langka tersebut diduga sampai ke perairan dangkal karena terseret arus laut.
PESISIR SELATAN, KOMPAS β Seekor hiu paus terperangkap pukat nelayan dan mati terdampar di Pantai Taluak Batuang, Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Senin (7/10/2019). Satwa langka tersebut diduga sampai ke perairan dangkal karena terseret arus laut.
Surdi (55), nelayan penemu hiu paus itu, Selasa (8/10), mengatakan, ikan bernama latin Rhincodon typus itu diketahui terperangkap pukat sekitar pukul 12.00. Nelayan sudah berupaya mendorongnya ke tengah laut, tetapi ikan tersebut kembali ke tepi dan mati 3 jam kemudian.