Perbaikan Jalur Mudik Segera Dilakukan
Sekitar 40 hari menjelang masa mudik Lebaran 2019, sejumlah ruas jalan di jalur lintas pantai utara dan jalur lintas tengah Jawa masih banyak yang berlubang. Perbaikan jalan akan segera dilakukan untuk menunjang keamanan dan kenyamanan pemudik.
BREBES, KOMPAS β Sekitar 40 hari menjelang masa mudik Lebaran 2019, sejumlah ruas jalan di jalur lintas pantai utara dan jalur lintas tengah Jawa masih banyak yang berlubang. Perbaikan jalan akan segera dilakukan untuk menunjang keamanan dan kenyamanan pemudik.
Berdasarkan pantauan Kompas, Jumat (26/4/2019), sejumlah titik di jalur mudik pantura dan jalur lintas tengah masih banyak lubang. Beberapa aspal yang terkelupas terlihat ditambal seadanya. Hal itu membuat jalanan menjadi tidak rata dan bergelombang.