Iklan
Riset Minyak Nilam di Aceh Terus Didorong
BANDA ACEH, KOMPAS — Penelitian minyak nilam di Aceh terus dorong untuk meningkatkan produktivitas dan menghasilkan sejumlah produk turunan dari minyak nilam. Penelitian dilakukan oleh para peneliti Atsiri Research Center Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh, terhadap komoditas nilam di Kabupaten Aceh Jaya, Aceh.
Ketua Atsiri Research Center (ARC) Universitas Syiah Kuala Saifullah Muhammad, Selasa (19/2/2019), saat menerima kunjungan tim Kementerian Riset dan Pendidikan Tinggi, menuturkan, saat ini Universitas Syah Kuala (Unsyiah) sedang melakukan penelitian kultur jaringan untuk mencari bibit unggul. Kehadiran bibit unggul sangat penting agar minyak yang dihasilkan lebih banyak.