Iklan
Gempa di Yapen Papua Tidak Berpotensi Tsunami
JAYAPURA, KOMPAS - Gempa tektonik berkekuatan Magnitudo 4,5 mengguncang Kabupaten Kepulauan Yapen, Provinsi Papua, pada Minggu (6/1/2019). Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika setempat menyatakan gempa ini tidak berpotensi tsunami.
Kepala Balai Besar Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah V Jayapura Petrus Demon mengatakan, gempa dengan Magnitudo 4,5 ini terjadi pada pukul 10.29 WIT.