logo Kompas.id
Nusantara647 Rumah di Kabupaten Bungo...
Iklan

BENCANA ALAM

647 Rumah di Kabupaten Bungo Terendam Banjir

Oleh
IRMA TAMBUNAN
· 1 menit baca
https://assetd.kompas.id/gvV-kZR3JYytnKYjWfCEvQIT2Sc=/1024x705/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F11%2FEE2B0ED8-E52C-F567-3469285562234D6D_1541594294.jpg

JAMBI, KOMPAS — Kabupaten Bungo di Provinsi Jambi menaikkan status menjadi Siaga Bencana Banjir dan Longsor, Rabu (7/11/2018), setelah meluapnya air Batang (Sungai) Bungo sejak Selasa lalu. Sebanyak 647 rumah di tiga desa di wilayah itu terendam banjir.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jambi Bachyuni Deliansyah mengatakan, status kebencanaan ditingkatkan di wilayah itu akibat luapan air yang cukup drastis di Batang Bungo. Ada pula banjir kiriman dari hulunya di wilayah Sumatera Barat. ”Sehingga statusnya langsung dinaikkan menjadi Siaga Bencana Banjir dan Longsor,” katanya, seusai rapat teknis penanggulangan bencana banjir, di Jambi.

Editor:
Bagikan
Terjadi galat saat memproses permintaan.
Memuat data...
Memuat data...