logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊAncaman Kebakaran Hutan di...
Iklan

Ancaman Kebakaran Hutan di Wonogiri Menguat

Oleh
Erwin Edhi Prasetya
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/TC_piyJEmltC1Y4eK_zyLdN3hxY=/1024x1365/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F10%2FIMG-20181006-WA0004_1538810728.jpg
BPBD WONOGIRI

Petugas Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah Wonogiri berusaha memadamkan kebakaran hutan dan lahan di kawasan Resor Pemangkuan Hutan Cubluk di Kecamatan Wuryantoro, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah, Jumat (5/10/2018)

WONOGIRI, KOMPAS – Ancaman kebakaran hutan dan lahan di Wonogiri, Jawa Tengah menguat pada puncak musim kemarau ini. Dalam sepekan terakhir selama bulan Oktober 2018, setidaknya telah terjadi enam kali peristiwa kebakaran hutan dan lahan.

Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Wonogiri kebakaran hutan dan lahan tersebut, lima diantaranya terjadi di kawasan hutan milik negara dan satu kejadian kebakaran terjadi di kawasan hutan rakyat. Total luas lahan hutan yang terbakar mencapai 25 hektar.

Editor:
Bagikan