Iklan
Akuntan Dituntut Siap Hadapi Revolusi Industri 4.0
SURABAYA, KOMPAS – Di era revolusi industri 4.0, seorang akuntan dituntut untuk tidak hanya mampu menguasai data, namun perlu memiliki kemampuan manajerial, penasihat, dan meramal. Kemampuan ini diperlukan untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi perusahaan.
Hal itu mengemuka saat seminar bertajuk ”Stepping Up to the Challenges and Strategies of the 4th Industrial Revolution” yang diselenggarakan Himpunan Mahasiswa Akuntansi Universitas Airlangga, Surabaya, Jumat (21/9/2018) di Kampus C, Surabaya.