Iklan
Dua Orang Terseret Ombak di Pantai Selatan
KEBUMEN, KOMPAS โ Dua orang, bapak dan anak, terseret ombak di Pantai Selatan Jawa, yaitu di Pantai Lembupurwo, Kecamatan Mirit, Kebumen, Jawa Tengah, Minggu (22/4/2018) pagi. Satu korban ditemukan tewas, seorang lainnya masih dalam pencarian.
โMereka sekeluarga pergi ke pantai pada Minggu pagi. Sang anak mandi di pantai, kemudian terseret ombak. Melihat anaknya terseret, sang bapak lalu mencoba menolong, tapi kemudian justru ikut terseret,โ kata Koordinator Basarnas Pos SAR Cilacap Mulwahyono, Minggu, saat dihubungi dari Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah.