Iklan
Surabaya Kembangkan Suplai Air Siap Minum
SURABAYA, KOMPAS β Setelah menerima penghargaan Adipura Kencana kategori kota metropolis, Rabu (2/8), Pemerintah Kota Surabaya, Jawa Timur, berkomitmen membangun kota yang bersih dan nyaman. Kali ini, pemkot mendorong agar air yang disuplai Perusahaan Daerah Air Minum dapat langsung diminum oleh warga.
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mengatakan, meski sudah tujuh kali berturut-turut menerima penghargaan Adipura, pemkot tetap berupaya meningkatkan tingkat kenyamanan. Dengan demikian, kualitas kesehatan warganya meningkat. Saat ini, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Surabaya tengah mengembangkan program kluster prima air minum di Jalan Ngagel Tirto, Kelurahan Ngagelrejo, Kecamatan Wonokromo.