logo Kompas.id
›
Nusantara›Australia Dukung Pembiakan...
Iklan

Australia Dukung Pembiakan Sapi di Indonesia

Oleh
Vina Oktavia
· 1 menit baca

KALIANDA, KOMPAS – Pemerintah Australia berkomitmen mendukung program pembiakan sapi di Indonesia. Salah satu bentuk dukungan diberikan tersebut dilakukan melalui program pelatihan The 2017 Animal Husbandry and Cattle Production.

Hal itu dikemukakan oleh Asisten Menteri untuk Wakil Perdana Menteri Australia Luke Hartsuyker saat mengunjungi lokasi penggemukan sapi milik PT Juang Jaya Abdi Alam, Senin (6/3), di Lampung Selatan.

Dalam kunjungan tersebut, Hartsuyker yang didampingi oleh General Manager PT Juang Jaya Abdi Alam William E. Bulo meninjau kandang penggemukan dan pembiakan sapi serta mengunjungi sejumlah warga yang diajak bermitra dalam program penggemukan sapi.

Editor:
Bagikan