Iklan
Candra Wijaya Semangat Kuliah
Mulai tahun ini, Candra Wijaya menjadi mahasiswa di Universitas Terbuka. Dia pun mengajak atlet lainnya untuk kuliah.
Candra Wijaya, mantan atlet bulu tangkis peraih medali emas di Olimpiade Sydney 2000, menjalani hal baru dalam hidupnya di tahun 2022 ini. Candra memutuskan untuk menjadi mahasiswa di Universitas Terbuka guna mendorong dirinya terus belajar di luar dunia olahraga.
Pada acara diskusi persiapan UT Menjadi Perguruan Tinggi Badan Hukum di Universitas Terbuka (UT) Convention Center di Tangerang Selatan, Banten, Jumat (11/3/2022), Candra mendapat kehormatan untuk mewakili mahasiswa baru UT semester 2022. Rektor UT Ojat Darojat menyematkan jaket kuning UT kepada Candra untuk menyambut mahasiswa baru UT.