Fadjroel Rachman Bangun Ekosistem Baru Hubungan Antarnegara
Di tempat kerjanya yang baru di Asia Tengah, Fadjroel berniat membangun satu ekosistem baru dengan menjalin hubungan antarnegara, antarlembaga, dan antarpeneliti.
Setelah diusulkan menjadi calon duta besar RI di Kazakhstan, Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Fadjroel Rachman akan segera mengakhiri jabatannya di Istana Kepresidenan. Namun, hingga kini, Fadjroel menyebut belum ada penggantinya sebagai juru bicara Presiden.
βBelum ada pengganti, masih ada tiga jubir di istana, Mbak Dini Purwono, Arif Budimanta, dan Bu Angkie Yudhistia. Beliau pasti yang akan mengambil alih kalau saya sudah enggak ada,β ujar Fadjroel di sela webinar tentang upaya pemerataan pembangunan sumber daya manusia yang digelar oleh Jurnal Indonesia Maju, Sabtu (17/7/2021).