Katy Perry
Katy Perry Bicarakan Kesiapan Menjadi Seorang Ibu
Ketika menjadi seorang ibu, kamu hanya harus fokus menjadi seorang ibu. Dan itu bukan karena kamu tidak mencintai orang lain, kamu hanya ingin menjadi ibu yang hebat. Kata Katy Perry.

Katy Perry
Pengalaman menjadi seorang ibu untuk kali pertama tentu sangat berkesan bagi penyanyi Amerika Serikat, Katy Perry (36). Pelantun ”Roar” ini menceritakan pengalaman yang mengubah hidupnya itu dalam Instagram Live, Kamis (28/1/2021).
Perry melahirkan anak pertamanya bersama Orlando Bloom, Daisy Dove Bloom, pada 26 Agustus 2020. Dia mengatakan, Daisy mengubah hidupnya karena jadi belajar memprioritaskan waktu untuk putrinya di tengah kesibukan dan mengatur ”batasan” dalam kehidupan pribadinya.