Perkembangan Teknologi Fotografi Perluas Peluang Kreasi
Perkembangan teknologi fotografi dapat dimanfaatkan kaum muda untuk mengembangkan kreativitas. Namun, teknik dasar fotografi mesti dikuasai dulu.
JAKARTA, KOMPAS — Perkembangan teknologi fotografi—mulai dari fotografi analog, digital, hingga kecerdasan buatan—memungkinkan kaum muda untuk memperluas kreativitas. Dengan kreativitas, kaum muda diharapkan mampu mengikuti perkembangan zaman sekaligus menjadi inspirasi bagi kemajuan bangsa.
Hal ini mengemuka pada sesi Klass Photography, Kompasfest Creation 2023, di Senayan Park, Jakarta, pada Sabtu (17/6/2023). Fotografer Andry Dilindra mengatakan, perkembangan teknologi fotografi membuat hal yang sebelumnya terbatas menjadi tak terbatas. Ia mencontohkan bahwa dulu kamera adalah barang yang hanya dimiliki oleh kalangan tertentu. Kini, semua orang yang memiliki ponsel pintar bisa dipastikan memiliki kamera. Hasil foto mereka pun kini bisa dipublikasi dengan mudah lewat media sosial.