Banjir
Dampak Banjir Jakarta Timbulkan Kerugian Rp 2,1 Triliun Per Tahun
Jakarta menanggung kerugian ekonomi yang besar karena banjir selama kurang lebih 28 tahun terakhir.
/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2024%2F03%2F15%2F1a730178-e5f4-4cf1-88a7-44d171820bac_jpeg.jpg)
Warga membawa barang bawaan saat melintasi banjir di Kelurahan Kampung Melayu, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Jumat (15/3/2024).
JAKARTA, KOMPAS — Kerugian ekonomi akibat banjir di DKI Jakarta mencapai Rp 2,1 triliun per tahun. Upaya mitigasi banjir perlu terus diperkuat untuk menekan kerugian tersebut.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Isnawa Adji mengatakan, angka nominal kerugian banjir itu berdasarkan kalkulasi bahwa banjir mengakibatkan banyak aktivitas perekonomian masyarakat terganggu. Ia mencontohkan, dampak banjir yang terjadi dapat menyebabkan kemacetan. Adanya kemacetan itu otomatis akan berdampak pada masalah pergerakan orang dan barang yang ujungnya menimbulkan kerugian ekonomi.