Iklan
Ibu di Jakarta Timur Tega Rekam Hubungan Seksual Anak dan Gugurkan Kandungannya
Dua kasus kekerasan anak di Jakarta Timur dilakukan orangtua. Benteng perlindungan keluarga roboh oleh orangtua.
JAKARTA, KOMPAS β Alarm kekerasan seksual terhadap anak di Tanah Air kian nyaring. Di Jakarta Timur, seorang ibu tega merekam hubungan seksual anaknya dengan kekasih, dan kemudian menggugurkan kandungan putrinya. Kasus lainnya, seorang bapak memerkosa anaknya sejak berusia delapan tahun.
Kasus kekerasan seksual terhadap anak-anak itu diungkap Kepolisian Resor Metro Jakarta Timur dalam dua hari terakhir. Kedua kasus itu sama-sama melibatkan orangtua anak dalam kasus kekerasan seksual.