logo Kompas.id
β€Ί
Metropolitanβ€ΊPembangunan MRT Fase 2A...
Iklan

Pembangunan MRT Fase 2A Lampaui Target, Tuntas pada 2027

Pemerintah diingatkan untuk membangun pula transportasi publik di kota-kota besar di luar Jakarta.

Oleh
MAWAR KUSUMA WULAN
Β· 1 menit baca
Presiden Joko Widodo memberikan keterangan pers seusai meninjau langsung perkembangan pembangunan Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta Fase 2A di Stasiun MRT Monas, Jakarta, Jumat (15/12/2023).
MAWAR KUSUMA WULAN/KOMPAS

Presiden Joko Widodo memberikan keterangan pers seusai meninjau langsung perkembangan pembangunan Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta Fase 2A di Stasiun MRT Monas, Jakarta, Jumat (15/12/2023).

JAKARTA, KOMPAS β€” Presiden Joko Widodo meninjau langsung perkembangan pembangunan Moda Raya Terpadu atau MRT Jakarta Fase 2A di Stasiun MRT Monas, Jakarta. Presiden menilai pembangunan proyek itu sudah melampaui target yang dipatok. Proyek MRT yang membentang dari Bundaran Hotel Indonesia menuju Stasiun Kota di DKI Jakarta ditargetkan tuntas pada 2027.

”Jadi, untuk fase 2A dari Bundaran HI menuju ke Kota dari target perencanaan 27 persen sekarang sudah mencapai 28,4 persen, lebih dari target, saya kira bagus,” ujar Presiden Jokowi dalam keterangan pers selepas peninjauan, Jumat (15/12/2023).

Editor:
ANTONIUS PONCO ANGGORO
Bagikan