Iklan
Warga Berburu Promo Saat Ramadhan
Pelanggan rela antre demi berbuka puasa di restoran favorit. Namun, ekspresi itu diharapkan tak melenceng dari makna Ramadhan yang menitikberatkan pada berbagi kepada sesama dan menahan diri hidup konsumtif.
JAKARTA, KOMPAS β Sebagian kaum urban Jakarta menjadikan Ramadhan sebagai momen berbuka puasa di keramaian, antara lain di mal dan hotel. Perayaan ini jadi ekspresi masyarakat untuk merayakan kebersamaan. Namun, hal itu diharapkan tak menggeser makna Ramadhan.
Sekitar pukul 17.00, mal Grand Indonesia di Jakarta Pusat terpantau lengang. Semakin mendekati waktu berbuka puasa, para pelanggan yang mayoritas pekerja kantoran dan mahasiswa mulai memadati pusat jajan serba ada atau food court.