Iklan
Mental A Terguncang, Perlindungan Saksi Penganiayaan David Diupayakan
Publik terus menyoroti kemungkinan lain peran A. Sebagian besar publik menuduh A ikut merencanakan penganiayaan tersebut hingga membiarkan penganiayaan dengan merekam kejadian itu menggunakan kamera ponsel.
JAKARTA, KOMPAS β Kondisi mental A, perempuan remaja yang menjadi saksi penganiayaan berat oleh Mario Dandy Satrio terhadap Cristalino David Ozora, terguncang. Pihak kuasa hukum pun terus mengupayakan perlindungan kepada A (15) dari lembaga terkait.
βKondisi A, sebagaimana hasil pemeriksaan Apsifor (Asosiasi Psikologi Forensik), sementara adalah sedang tidak baik dan sedang tidak normal,β kata kuasa hukum A, Mangatta Toding Allo, Selasa (28/2/2023).