Api Rokok Diduga Sambar Elpiji, Empat Karyawan Terluka Parah
Polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran pangkalan tabung elpiji yang menelan korban luka di Koja, Jakarta Utara. Hasil penyelidikan awal, ada kebocoran tabung dan karyawan yang merokok.
JAKARTA, KOMPAS β Salah satu pangkalan elpiji, di Tugu Selatan, Koja, Jakarta Utara, terbakar pada Senin (9/1/2023) malam. Empat karyawan menjadi korban kebakaran, dua di antaranya menderita luka bakar di sekujur tubuh hingga 70 persen. Kebakaran diduga akibat adanya karyawan yang merokok dekat tabung gas yang bocor. Api rokok menyambar gas dan menimbulkan letupan.
Kepala Kepolisian Sektor Koja Ajun Komisaris Anak Agung Putra Dwipayana mengatakan, musibah tabung gas bocor di salah satu pangkalan elpiji di Jalan Perjuangan, Kelurahan Tugu Selatan, Kecamatan Koja, terjadi pada Senin (9/1/2023) malam. Awalnya, ada karyawan yang merokok di dalam gedung. Api rokok tersebut lalu menyulut tabung gas yang bocor.