Iklan
Ada Gelombang PHK, Penyerapan Tenaga Kerja di Jakarta Masih Positif
Persaingan pencarian kerja di Jakarta masih akan ketat menyusul adanya gelombang PHK dari perusahaan teknologi hingga industri garmen dan elektronik.
JAKARTA, KOMPAS - Gelombang pemutusan hubungan kerja atau PHK di perusahaan digital yang mayoritas berkantor di Jakarta kembali jadi perhatian. Meski demikian, penyerapan tenaga kerja di Ibu Kota masih terus menunjukkan perbaikan setelah dihantam pandemi Covid-19.
Laporan Institute for Development of Economics and Finance (Indef) bertajuk "Dampak Penetapan Batas atas Biaya Komisi pada Industri Digital Indonesia" menyebut, sampai 30 Oktober 2022, terdapat 14 perusahaan digital yang melakukan PHK. Mereka di antaranya Shopee Indonesia, Line, Mamikos, Zenius, LinkAja, JD.ID, dan Uang Teman.