logo Kompas.id
MetropolitanPerbaiki Citra Lewat ”Polisi...
Iklan

Perbaiki Citra Lewat ”Polisi Berkaki Empat”

Di tengah sorotan publik terhadap berbagai kasus yang mencoreng nama baik insitusi Bhayangkara ini, kecerdikan dan kemuliaan polisi berkaki empat memberikan secercah harapan.

Oleh
ERIKA KURNIA
· 1 menit baca
Penampakan satu sisi bangunan baru Unit Satwa K9 Direktorat Samapta Polda Metro Jaya, di Palmerah, Jakarta Barat, Senin (31/10/2022).
KOMPAS/ERIKA KURNIA

Penampakan satu sisi bangunan baru Unit Satwa K9 Direktorat Samapta Polda Metro Jaya, di Palmerah, Jakarta Barat, Senin (31/10/2022).

Jimmy, Kimo, dan Brandon hanya memiliki tinggi kurang dari 1 meter dan tidak mampu berbicara. Namun, tampang dan salakan mereka menakutkan bagi kebanyakan orang. Mereka juga memiliki indra yang tajam melebihi manusia. Mereka mampu mengendus keberadaan penjahat hingga obat-obatan terlarang melampaui kehebatan masternya yang merupakan perwira Polri.

Ketiganya bagian dari 30 ”polisi berkaki empat” Unit Satwa K9 Direktorat Samapta Polda Metro Jaya. Mereka adalah anjing terlatih untuk membantu polisi dalam melaksanakan tugas negara dalam hal keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Editor:
NELI TRIANA
Bagikan