Kesejahteraan Hewan
Belajar Seputar Kesejahteraan Hewan di Situs Animalwelfare.id
Jakarta Animal Aid Network bekerja sama dengan institusi pemerintahan meluncurkan situs web Animalwelfare.id. Peluncuran situs web ini dilakukan sebagai bentuk sosialisasi bersama siswa sekolah dasar di Jakarta.

Pendiri Jakarta Animal Aid Network, Karin Franken, memaparkan materi peluncuran situs web Animalwelfare.id di SDN Rawa Barat 09 Pagi, Jakarta Selatan, pada Kamis (27/10/2022).
JAKARTA, KOMPAS — Jakarta Animal Aid Network bersama sejumlah institusi pemerintahan meluncurkan situs web terkait kesejahteraan hewan bernama Animalwelfare.id. Secara khusus, situs ini bisa menjadi alternatif pembelajaran bagi anak-anak untuk mengenal seputar kesejahteraan hewan.
Situs web Animalwelfare.id diluncurkan dengan melibatkan siswa SDN Rawa Barat 09 Pagi, Jakarta Selatan, pada Kamis (27/10/2022). Sejumlah 45 siswa dari kelas I hingga VI diberikan sosialisasi dan pengenalan terkait peluncurkan situs web di aula sekolah.