transportasi publik
Terkait 10.000 Bus Listrik, Transjakarta Diingatkan Bertindak Sesuai Kemampuan
Transjakarta terus bergerak dengan rencana elektrifikasi bus. Direksi Transjakarta memaparkan rencana itu kepada Menko Perekonomian untuk mendapatkan dukungan. Transjakarta diingatkan bertindak sesuai kebutuhan.
/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2022%2F06%2F14%2Fa9105e11-e5b2-4d79-bd5b-3390dec4c4a2_jpg.jpg)
Bus listrik Transjakarta melintas di Jalan Sudirman, Jakarta, Selasa (14/6/2022). Selain untuk mengurangi kemacetan, penggunaan bus listrik juga untuk mengurangi polusi suara dan emisi CO2 gas buang kendaraan.
JAKARTA, KOMPAS — PT –Transportasi Jakarta menargetkan pada 2030 seluruh armada bus yang dioperasikan adalah bus listrik. Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta mengingatkan Transjakarta untuk bertindak dengan memperhatikan kemampuan keuangan.
Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Gilbert Simanjuntak, Minggu (4/9/2022), mengatakan, ia mengetahui rencana mengubah armada konvensional ke bus listrik, serta target mengoperasikan 10.000 unit bus listrik sampai dengan 2030.