logo Kompas.id
β€Ί
Metropolitanβ€ΊDKI Jakarta Gelar Upacara 17...
Iklan

DKI Jakarta Gelar Upacara 17 Agustus di Plaza Selatan Monas

Pemprov DKI akan menggelar upacara peringatan HUT RI di Plaza Selatan Monas, Rabu (17/8/2022). Untuk persiapan, mulai Senin ini hingga Rabu, Monas ditutup.

Oleh
HELENA FRANSISCA NABABAN
Β· 1 menit baca
Kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Rabu (24/6/2020).
KOMPAS/RADITYA HELABUMI

Kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Rabu (24/6/2020).

JAKARTA, KOMPAS β€” Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta kembali akan menggelar upacara peringatan HUT Republik Indonesia. Upacara pada 17 Agustus 2022 akan digelar di Plaza Selatan Monumen Nasional. DKI pastikan tidak ada rangkaian kegiatan apa pun untuk memperingati hari ulang tahun ke-77 RI tersebut.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, Senin (15/8/2022), menjelaskan, upacara peringatan HUT RI akan digelar di Plaza Selatan Monas. ”Senin pagi ini juga sudah digelar Apel Kebangsaan sebagai program Kementerian Dalam Negeri membagikan 10 juta bendera Merah Putih untuk meningkatkan kecintaan, nasionalisme, dan patriotisme,” jelasnya di Balai Kota DKI Jakarta.

Editor:
NELI TRIANA
Bagikan