logo Kompas.id
β€Ί
Metropolitanβ€ΊHemat Energi dan Kurangi...
Iklan

Hemat Energi dan Kurangi Emisi, DKI Jakarta Kembali Gelar Pemadaman Lampu

Untuk menghemat energi dan mengurangi emisi karbon, Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar pemadaman lampu. Aksi akan digelar Sabtu (2/7/2022) pukul 20.30-21.30 di lima kota. Aksi ini bagian dari gerakan Earth Hour.

Oleh
HELENA FRANSISCA NABABAN
Β· 1 menit baca
Monumen Selamat Datang di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, saat pelaksanaan Earth Hour, Sabtu (30/3/2019) malam. Earth Hour 2019 di Jakarta berlangsung selama satu jam, mulai pukul 20.30 hingga pukul 21.30 WIB, sebagai gerakan global hemat energi.
KOMPAS/PRIYOMBODO

Monumen Selamat Datang di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, saat pelaksanaan Earth Hour, Sabtu (30/3/2019) malam. Earth Hour 2019 di Jakarta berlangsung selama satu jam, mulai pukul 20.30 hingga pukul 21.30 WIB, sebagai gerakan global hemat energi.

JAKARTA, KOMPAS β€” Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menggelar aksi pemadaman lampu pada Sabtu (2/7/2022). Aksi itu untuk menghemat energi dan mengurangi emisi karbon.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Asep Kuswanto, Jumat (1/7/2022), menjelaskan, pemadaman lampu akan berlangsung satu jam, mulai pukul 20.30 sampai pukul 21.30. Pemadaman lampu di Jakarta dilakukan di seluruh bangunan atau gedung kantor Pemprov DKI. Namun, pemadaman tidak dilakukan di gedung rumah sakit, puskesmas, dan klinik.

Editor:
NELI TRIANA
Bagikan