logo Kompas.id
β€Ί
Metropolitanβ€ΊEvolusi Stasiun Manggarai...
Iklan

Evolusi Stasiun Manggarai Menjadi Stasiun Sentral

Pembangunan Stasiun Manggarai sebagai stasiun sentral terus dikebut. Pengamat meminta DJKA supaya setiap perubahan karena pembangunan disosialisasikan supaya kepadatan dan kebingungan di hari-hari ini tidak terulang.

Oleh
HELENA FRANSISCA NABABAN
Β· 1 menit baca
Calon penumpang KRL Commuter Line menaiki eskalator menuju apron atas Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, Senin (30/5/2022).
KOMPAS/RIZA FATHONI

Calon penumpang KRL Commuter Line menaiki eskalator menuju apron atas Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, Senin (30/5/2022).

Empat hari terakhir, kepadatan dan kebingungan penumpang terus terjadi di Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan. Pemandangan penumpang keluar dari kereta kemudian berduyun-duyun dalam antrean rapat keluar atau berganti peron dengan cara naik atau turun dua lantai menghiasi stasiun yang dalam proses akhir pembangunan serta penataan menjadi stasiun sentral di Ibu Kota.

Saat proses menuruni atau menaiki tangga manual atau eskalator, penumpang dibuat tidak nyaman. Selain harus mengantre, proses perpindahan atau pergerakan penumpang kian tidak lancar karena tanda-tanda atau papan petunjuk yang seharusnya bisa membantu mengarahkan pergerakan penumpang kurang. Belum lagi, petugas stasiun ataupun petugas keamanan di stasiun terlihat seadanya memberikan panduan.

Editor:
NELI TRIANA
Bagikan