Sebagian Luring, Polisi Amankan Perayaan Jumat Agung di Gereja Jakarta
Potensi kemacetan di sekitar gereja yang berdekatan dengan masjid diantisipasi karena kegiatan ibadah di waktu bersamaan pada Jumat ini.
JAKARTA, KOMPAS β Perayaan Jumat Agung sebagai rangkaian dari peribadatan Paskah bagi masyarakat Nasrani di gereja-gereja Jakarta diamankan aparat gabungan, terutama kepolisian. Pengamanan dilakukan dengan adanya kegiatan terbatas di gereja sesuai protokol kesehatan selama masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM level 2.
Dari pengamatan Kompas pada Jumat (15/4/2022) pagi, aparat keamanan telah menjaga dua gereja besar, yakni Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat (GPIB) Immanuel Jakarta di daerah Gambir dan Gereja Katedral Jakarta di Sawah Besar. Keduanya sama-sama berlokasi di Jakarta Pusat.