logo Kompas.id
β€Ί
Metropolitanβ€ΊTeka-teki Dugaan Pembunuhan...
Iklan

Teka-teki Dugaan Pembunuhan Wulandari di Bekasi Berlanjut

Saksi kunci, MY, yang juga suami korban, juga ditemukan meninggal di Karawang, dua hari setelah kematian Wulandari.

Oleh
STEFANUS ATO
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/aWFV7YfzKTpW9ikQ4FtRrYomeRw=/1024x655/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F01%2Fkompas_tark_13418453_151_1.jpeg
HANDINING

Ilustrasi Pembunuhan

BEKASI, KOMPAS β€” Kepolisian Resor Metro Bekasi memastikan jasad perempuan bernama Wulandari (27) yang ditemukan di rumah kontrakan di Desa Sumber Jaya, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, merupakan korban pembunuhan. Suami korban berinisial MY, yang menghilang setelah Wulandari tewas, belakangan diketahui meninggal di Karawang. MY merupakan saksi kunci untuk mengungkap teka-teki itu.

Kepala Kepolisian Resor Metro Bekasi Komisaris Besar Hendra Gunawan mengatakan, sebelum ditemukan meninggal, Wulandari terlihat masih bersama suaminya, MY, di rumah kontrakan mereka, 23 April 2021. Kesimpulan itu diambil polisi berdasarkan rekaman kamera pengawas (CCTV) yang merekam aktivitas MY saat keluar dari rumah itu pada 23 April 2021.

Editor:
gesitariyanto
Bagikan