Surat Tes Covid-19 Palsu Libatkan Karyawan Laboratorium dan Admin Data
Kementerian Kesehatan tengah menggencarkan sosialisasi agar para pelaku perjalanan mengakses layanan tes Covid-19 yang bukti hasilnya bisa diperiksa secara digital oleh petugas di bandara.
JAKARTA, KOMPAS — Personel Kepolisian Daerah Metro Jaya kembali mengungkap pemalsuan surat hasil tes Covid-19 yang melibatkan delapan tersangka. Dua orang di antaranya ”orang dalam”, yakni pegawai di klinik dan laboratorium yang memang menyediakan layanan tes Covid-19 resmi.
”Kenapa bisa melakukan karena memang pelakunya ini orang dalam juga, orang lab dan klinik. Jadi, dia bisa punya kop surat dan dia tanda tangani sendiri,” ucap Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Yusri Yunus, dalam konferensi pers daring pada Senin (25/1/2021). Kedua orang itu ialah RSH (20), sebagai pelaksana farmasi di Klinik DS serta Y (23), admin peladen basis data salah satu laboratorium tes Covid-19.