logo Kompas.id
β€Ί
Metropolitanβ€ΊTujuh Jenazah Korban Sriwijaya...
Iklan

Tujuh Jenazah Korban Sriwijaya Air Teridentifikasi

Tujuh korban Sriwijaya Air SJ-182 PK-CLC berhasil diidentifikasi. Dengan demikian, total 24 korban yang sudah diidentifikasi hingga Sabtu petang.

Oleh
SEKAR GANDHAWANGI
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/_UG9IcAs0g4T9smgFDfrL9RnaAk=/1024x637/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F01%2Fc3b7b972-c307-47f0-9008-4e3e25e8bbe4_jpg.jpg
Kompas/Heru Sri Kumoro

Keluarga korban kecelakaan Sriwijaya Air SJ-182 PKL-CLC memasuki ruangan untuk mendapatkan penjelasan dari Tim DVI Polri tentang hasil identifikasi jenazah di posko antemortem Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta, Sabtu (16/1/2021).

JAKARTA, KOMPAS β€” Jumlah korban jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 PK-CLC yang berhasil diidentifikasi bertambah tujuh orang, Sabtu (16/1/2021). Dengan demikian, pada hari kedelapan pasca-kecelakaan, total 24 korban yang sudah teridentifikasi.

Tujuh penumpang yang baru teridentifikasi adalah Rosi Wahyuni (P 51), Rizki Wahyudi (L 26), Nelly (P 49), Beben Sopian (L 58), Makrufatul Yeti Srianingsih (P 30), Arifin Ilyas (L 26), dan Arneta Fauzia (P 38). Para korban diidentifikasi oleh tim Disaster Victim Identification (DVI) Polri.

Editor:
agnesrita
Bagikan