logo Kompas.id
β€Ί
Metropolitanβ€ΊMengatur Siasat untuk...
Iklan

Mengatur Siasat untuk Menghindari Rasa Penat

Pandemi Covid-19 berkepanjangan membuat para orangtua dilanda penat yang kerap berujung stres. Mereka bersiasat agar kepenatan itu tidak memperkeruh suasana di rumah.

Oleh
ADITYA DIVERANTA
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/3M7XCdw4goe9CYtZbSHbq6SFQ18=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F08%2F20200809GER_Yoga-Matahari-Terbit-di-Ujung-Timur-Jawa3_1596945400.jpg
KOMPAS/ANGGER PUTRANTO

Wisatawan dan penggemar yoga menikmati hangatnya matahari terbit dan kesejukan udara pesisir Selat Bali ketika Sun Rise Yoga di Villa So Long, Banyuwangi, Minggu (10/8/2020). Aneka gerakan Yoga Healing dipercaya membantu melegakan aliran pernafasan dan dapat menghilangkan aneka penyakit, juga rasa penat.

JAKARTA, KOMPAS β€” Sudah tujuh bulan Kunaenah (52) hanya beraktivitas di sekitar rumah. Selama itu, ibu dua anak ini kerap dipusingkan dengan berbagai tugas yang menumpuk di rumah, mulai dari urusan rumah tangga hingga urusan pekerjaan di sekolah.

Sepanjang Kamis (15/10/2020), dia berkutat dengan persiapan aktivitas anaknya sejak pagi. Jadwal masak agak terlambat karena dia mesti menunggu pedagang sayur langganan ke rumah. Namun, dia mengusahakan anak-anaknya sudah makan dan mulai belajar pada pukul 07.00.

Editor:
Andy Riza Hidayat
Bagikan