Iklan
Pekerja Seni DKI Didorong Manfaatkan Ruang Ekspresi Digital
Dunia digital menjadi sarana para pekerja seni untuk tetap berkreasi di saat pandemi.
JAKARTA, KOMPAS — Dinas Kebudayaan DKI Jakarta bersiap mengevaluasi pengembangan kebudayaan pada masa transisi menuju normal baru. Pemakaian teknologi digital untuk pembinaan dan akses inklusif ruang-ruang ekspresi seni akan diperkuat.
”Pastinya ada evaluasi bulanan dan evaluasi insidentil terkait semua program kerja,” kata Kepala Dinas Kebudayaan DKI Jakarta Iwan Henry Wardhana saat dihubungi Selasa (23/6/2020).