logo Kompas.id
β€Ί
Metropolitanβ€ΊHari Ini, Pemimpin Tangerang...
Iklan

Hari Ini, Pemimpin Tangerang Raya Rapat Khusus Penanganan Pandemi Covid-19

Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah saat dihubungi, Sabtu (14/3/2020), mengatakan, pihaknya kini terus meningkatkan kewaspadaan. Pemkot Tangerang, Tangerang Selatan, dan Pemkab Tangerang akan rapat bersama hari ini.

Oleh
I GUSTI AGUNG BAGUS ANGGA PUTRA/Stefanus Ato/Pradipta Pandu Mustika
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/l7uItJCia0VEFUS5PeiwFs2-eeI=/1024x1029/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F01%2Fkompas_tark_12281478_103_0.jpeg
Kompas

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah

JAKARTA, KOMPAS β€” Keputusan Pemerintah Kota Solo, Jawa Tengah, menetapkan status kejadian luar biasa atau KLB di kota itu setelah meninggalnya salah satu pasien positif Covid-19 memengaruhi pemerintah daerah lain. Terlebih ketika Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyusul dengan kebijakan meniadakan kegiatan belajar-mengajar di sekolah selama dua pekan sejak Senin (16/3/2020).

Ketika disinggung mengenai kemungkinan Pemerintah Kota Tangerang meliburkan sekolah, misalnya, Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah saat dihubungi, Sabtu (14/3/2020), mengatakan, pihaknya hingga kini terus meningkatkan kewaspadaan. Selain itu, kata Arief, Pemkot Tangerang, Tangerang Selatan, dan Pemerintah Kabupaten Tangerang berencana mengadakan rapat koordinasi bersama hari ini, Minggu (15/3/2020).

Editor:
nelitriana
Bagikan