32 Pasien di Jakarta dalam Pengawasan Virus Korona
Dinas Kesehatan DKI Jakarta menyebut terdapat 115 orang dalam pemantauan dan 32 pasien dalam pengawasan menyusul adanya wabah Covid-19 yang disebabkan virus korona baru.
JAKARTA, KOMPAS — Dinas Kesehatan DKI Jakarta menyebut terdapat 115 orang dalam pemantauan dan 32 pasien dalam pengawasan menyusul adanya wabah Covid-19 yang disebabkan virus korona baru. Namun, berdasarkan hasil tes laboratorium, hingga Sabtu (29/2/2020) tidak ada pasien di Jakarta yang positif terinfeksi virus tersebut.
Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti melalui keterangan pers yang diterima Kompas, Sabtu (29/2), mengatakan, penetapan 115 orang yang dipantau dan 32 pasien yang diawasi merupakan hasil penyelidikan epidemiologi (PE) dari Kementerian Kesehatan. Orang-orang dan pasien tersebut tersebar di lima wilayah kota administrasi di DKI Jakarta dan luar DKI Jakarta.