logo Kompas.id
β€Ί
Metropolitanβ€ΊSatu Kantong Berisi Bagian...
Iklan

Satu Kantong Berisi Bagian Tubuh Korban Dikirim ke RS Polri

Oleh
ADHI KUSUMAPUTRA
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/_8VvQk6yiNiRNl_M5pDxBOB_AL4=/1024x768/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F11%2F20181109_143934_1541751590.jpg
SUCIPTO UNTUK KOMPAS

Anggota Basarnas, PMI, dan Polri mengangkat sebuah kantong jenazah berisi temuan bagian tubuh korban kecelakaan Lion Air PK-LQP ke mobil jenazah untuk dikirim ke Rumah Sakit Polri dari Jakarta International Container Terminal 2, Tanjung Priok, Jakarta, Jumat (9/11/2018) siang.

JAKARTA, KOMPAS β€” Sebuah kantong jenazah berisi temuan bagian tubuh korban kecelakaan Lion Air PK-LQP dikirim ke Rumah Sakit Polri dari Jakarta International Container Terminal 2, Tanjung Priok, Jakarta, Jumat (9/11/2018) sekitar pukul 14.30. Dengan begitu, hingga berita ini ditulis, total 196 kantong jenazah sudah dikirim ke RS Polri untuk diidentifikasi.

Selain temuan itu, Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) juga menemukan serpihan-serpihan pesawat yang dikumpulkan dalam satu kantong.

Editor:
Bagikan