logo Kompas.id
โ€บ
Lain-lainโ€บMasyarakat Adat Dayak Tomun...
Iklan

Masyarakat Adat Dayak Tomun Lakukan Pemetaan Wilayah Adat

Oleh
DIONISIUS REYNALDO TRIWIBOWO
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/FmucXupkO-VgsaLZdrfDaDVl5Jk=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2017%2F08%2F20170817IDO4.jpg
Kompas/Dionisius Reynaldo Triwibowo

Masyarakat adat Dayak Tomun, Desa Kubung, Kecamatan Delang, Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah, melaksanakan upacara bendera di atas batu batungkat, sebuah batu besar tempat masyarakat dengan kepercayaan Kaharingan melakukan ritual adat, Kamis (17/8/2017). Selain upacara berbasis adat, mereka juga menyelenggarakan Festival Kampung Dayak Tomun dengan lomba-lomba permainan tradisional. Tujuannya adalah untuk menjaga akar budaya Dayak Tomun dan melestarikannya.

NANGA BULIK, KOMPAS โ€” Masyarakat adat Dayak Tomun di Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah, telah melakukan pemetaan wilayah adat. Hal itu dilakukan karena mereka menyadari pentingnya hutan adat dibandingkan investasi perkebunan.

Kepala Desa Kubung, Kecamatan Delang, Kabupaten Lamandau, Edy Zacheus mengatakan, pihaknya sudah melakukan pemetaan partisipatif bersama pegiat lingkungan. Dari hasil pemetaan didapatkan sekitar 20.000 hektar wilayah yang dikelola masyarakat adat Dayak Tomun, termasuk 2.000 hektar lahan permukiman Desa Kubung.

Editor:
Bagikan